Beranda Blogging Berpindah dari .blogspot ke custom domain @ www.gaptekupdate.com

Berpindah dari .blogspot ke custom domain @ www.gaptekupdate.com

14
Berpindah dari .blogspot ke custom domain @ www.gaptekupdate.com

Pengalaman melelahkan !

Kata tersebut menjadi kesimpulan menggambarkan proses pemindahan dari gaptekupdate.blogspot.com menjadi www.gaptekupdate.co

bagaimana tidak. proses propagation DNS dari penyedia domain saya harus memakan waktu 3×24 (ini normal katanya) agar bisa di akses dari semua jaringan internet ISP khususnya yang berada di Indonesia, yang masing-masing mempunyai dns server sendiri.

Hal yang terakhir yang mengesalkan, saya lupa menambahkan www pada CNAME domain saya. o.m.g, untungnya kecelakaan ini tidak memakan waktu yang lama. dalam beberapa jam setelah update, domain www saya bisa normal seperti yang diharapkan.

mari ikuti proses yang saya lakukan dari awal sampai akhir.

1. Daftar Domain di idWebHost

IDWEBHOST

Maaf, saya tidak berpromosi, cuman jasa domain-name registrars ini sudah pernah saya pakai sebelumnya. jadi biar tidak ribet harus mencari-cari jasa registrars domain yang lain, maka saya pakai jasa idWebHost.

Proses simpel pendaftarannya sederhana, cari nama, isi form, tunggu e-mail balasan. Waktu pertama kali saya melakukan pembayaran via transfer ATM. prosesnya memakan waktu 1-2 hari. Namun untuk pendaftaran gaptekupdate.co ini saya menggunakan metode pembayaran menggunakan paypal, dan,,, dan.. whuaaaa. dalam 1 jam saja, saya sudah menerima e-mail berisi id/pass untuk akses ke control panel manage dns saya. Otomatis dan cepet banget.. kereeeen..

2.Manage Domain

Nah karena saya hanya beli “Nama / Domain” saja, namun server / hostingnya tetap menggunakan jasa blogspot.com, maka aturan dari blogspot berikut coba saya terapkan pada saat manage dns di domain gaptekupdate.co. Ini agar setiap orang yang mengakses www.gaptekupdate.co diarahkan/forward/redirect ke blog saya yang berada di gaptekupdate.blogspot.com

CNAME, isi dengan www (sehingga menjadi www.gaptekupdate.co) dengan host name/value diisi ghs.google.com

Berikut screenshotnya:

 

MANAGE DNS CNAME IDWEBHOST

Langkah selanjutnya, saya diminta untuk mengisi A Records dengan ip-ip berikut:

216.239.32.21
216.239.34.21
216.239.36.21
216.239.38.21

namun pada proses ini, disebutkan saya hanya memasukkan gaptekupdate.co tanpa www lagi. Karena urusan www sudah di tangani oleh CNAME.

Berikut screenshotnya:

Manage DNS A Record IdWeb Host 

3. Untuk langkah ke tiga. saya harus mencoba ping ke www.gaptekupdate.co untuk memastikan bahwa DNS saya sudah di sebarkan merata ke seluruh penjuru dunia.

Ping

Perhatikan kotak merah pada gambar di atas, proses ping tidak akan menghasilkan ip address 216.239.36.21 bila proses propagation DNS belum selesai. namun akan menghasilkan error Cannot Resolve.

Nah proses penyebaran / propagation DNS ini yang memakan waktu lama, rata-rata 1 atau 2 atau bahkan 3×24 Jam.

Untungnya di internet sudah tersedia jasa DNS Propagation Checker. Salah satunya yang saya gunakan adalah viewdns.info

Berikut screenshotnya:

viewdns.info DNS Propagation Checker

 

 

Sayangnya proses propagation checker ini jarang-jarang melibatkan server lokal indonesia. Namun ada 1 layanan tracker yang sebenarnya untuk memonitoring Server Uptime yang kita miliki, yang bisa kita paksa melakukan propagation, karena mereka juga melibatkan server server lokal Indonesia untuk melakukan cek & ricek.

Host Tracker Website Uptime Monitoring

 

4. Redirect layanan blogspot agar bisa menerima umpan dari domain baru yang kita pasang.

Masuk pada dashboard, menu pengaturan dan selanjutnya pilih domain ubah suaian / custom domain, lanjut ke pengaturan lebih lanjut/ advanced settings.

Blogspot Dashboard Setting Custom Domain

 

5. Kendala yang dihadapai.

a.Proses Propagation yang lama biasanya mengesalkan. Bayangkan saja, 60 jam sudah berlalu, www.gaptekupdate.co belum juga bisa di akses ckckck

Hal ini terjadi karena proses propagation yang belum selesai, dan  kita menggunakan dns server lokal secara default. Akhirnya domain kita tidak bisa ditemukan / di akses.namun bila kita menggunakan dns luar, seperti Open DNS biasanya proses propagation ini hampir instan.

Solusi bila anda ingin segera melihat hasil settings domain tadi, coba ganti dns server pada komputer anda menggunakan dns server milik Open DNS: 208.67.222.222 & 208.67.220.220

Setting DNS di Komputer

Catatan: DNS Telkom dan DNS milik Google ternyata punya refresh time propagation yang sangat-sangat lama. Padahal hal ini sudah sering dikeluhkan orang-orang di forum-forum, namun belum ada perbaikan  yang pasti sampai saat ini.

b. Jangan lupa menambahkan www pada CNAME, kesalahan ini menyebabkan error pada banyak layanan yang meminta alamat www.gaptekupdate.co, seperti google webmaster, yahoo site explorer dan bing webmaster.

Kebanyakan error terjadi pada proses verifikasi claim bahwa domain yang kita submit adalah milik kita.

c. Jangan melakukan redirect pada blogspot ke www.domainanda.com bila proses propagation dns belum selesai.Pastikan dengan cara mudah menggunakan Ping,

Bila hal ini anda paksakan, maka kemungkinan besar blog anda tidak dapat di akses oleh pengunjung anda, apalagi yang berada di indonesia yang dns refreshnya lelet.

 

 

 

14 KOMENTAR

  1. 1 nama domain untuk 1 tahun kemaren biayanya Rp 89.858,-($10,69 USD).

    trus kalau kita pakai gaptekupdate.blogspot.com < kesannya kurang serius dan susah kalau ingin submit dll. soalnya bukan top level domain dan berada di bawah ketiak .blogspot.com secara promosi dan monetize juga keqnya lebih enak kalo makai http://www.gaptekupdate.com

  2. memang bagus untuk domain yang gak ada embel2nya…pengen banget sich…

    infonya mantabs..lengkap..sapa tau ntr berminat ganti domain..jadi lebih mudah dengan tutorial ini,,hehehe

    ow ya mas..di gaptek update gak ada follownya..jadi aq follow balik di sini..hehehe.. gak papa kan mas…salam kenal aja mas…

  3. yup salam kenal. makasih dah mau follow..

    satu hal lagi yang saya temukan. google adsense cuma mau accept aplikasi adsense kalau kita menggunakan top level domain.. bukan domain seperti namablog.blogspot.com, tapi harus http://www.namablog.com

    klo mengejar alexa, mending dari awal pake domain sendiri lebih bagus mas, soalnya ntar rank nya bakal di reset kalo kita ganti domain..

    begituu.. makasih dah mau berkunjung

  4. wah,,, kalo blogspot belum di TLD kan, kada kawa daftar adsense lagi kah …????

    lun kira kada bulih subdomain ja di peraturannya tuh semisal Blog.domainutama.com

  5. hmm, intinya kalo menurut tafsiran nda, namakita.blogspot.com itu sudah termasuk subdomain. bukan top level domain.

    nah soal adsense yang ada di blog ini, itu pake acc yang laen, bukan hasil approve dari blog/sub domain yang ini (satu hati dua jiwa).

    tapi secara logika. blogger yang milik google, harusnya mau me accept subdomainnya.blogspot.com

    tapi entahlah. adsense memang barang yang aneh

    wkwwkwkwkwk

  6. mantab, ditel, lengkap n rinci banar…
    rumahku masih di adakahdisini.blogspot.com bila sampae waktunya aku hndk pindah jua…
    hehehehe..

    • komitmen aja kalo emang serius ngeblog, pindah aja dari awal om ae, soalnya ini menyangkut page rank, alexa rank dll, kalo sudah pindah rumah, hilang data sebelumnya..

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.